Gfz5TpMiTfrlGpM7TUrpBSz7TY==

Drama Politik Pesawaran Makin Panas! Paslon 02 Dituding Main Kotor, Tim Supri-Suri Ngadu ke Bawaslu!


SUARA RAKYAT
, JANGAN DIBELI? - Pilkada di Kabupaten Pesawaran makin memanas! Tim kuasa hukum pasangan calon (Paslon) Supriyanto - Suriansyah Rhalieb (nomor urut 01) resmi melaporkan rivalnya, Paslon Nanda Indira Bastian - Antonius Muhammad Ali (nomor urut 02), ke Bawaslu Provinsi Lampung.

Gak main-main, laporan ini bukan sekadar dugaan pelanggaran biasa, tapi dituding melanggar secara Terstruktur, Sistematis, dan Masif alias TSM dalam pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Pesawaran.

Isi Laporannya Bikin Kaget!

Menurut Ketua Tim Hukum Paslon 01, Yopi Hendro, laporan resmi sudah dilayangkan ke Bawaslu Lampung dengan nomor registrasi PL/01/TSM-PB/08.00/V/2025.

“Kami melihat ada indikasi praktik politik uang yang dilakukan tim Paslon 02 selama PSU. Ini bukan tudingan kosong, kita bawa bukti kuat,” tegas Yopi via WhatsApp ke redaksi RMOLLampung, Sabtu (24/5).

ASN dan Kades Juga Disorot!

Bukan cuma soal dugaan politik uang, tim Supri-Suri juga menyoroti ketidaknetralan aparatur pemerintahan, mulai dari Bupati, ASN, Kepala Desa, sampai Ketua RT.

“Kalau aparat ikut cawe-cawe, ini bukan demokrasi sehat lagi. Kita minta Bawaslu kerja profesional, jangan tebang pilih,” sambung Yopi.

Akan Hadirkan Saksi Ahli dan Pantauan KPK

Bukan cuma datang bawa berkas dan bukti, tim hukum Supri-Suri juga siap menggandeng saksi ahli, bahkan dikabarkan bakal menghadirkan mantan hakim Mahkamah Konstitusi (MK) buat memperkuat laporan mereka.

Dan yang lebih epik, mereka minta Kejaksaan dan KPK buat ikut mantau jalannya sidang. Serius banget, Bro & Sis!

“Ini soal keadilan demokrasi. Kita optimis laporan ini kuat dan bisa bikin Paslon 02 didiskualifikasi,” tegas Yopi penuh percaya diri.

Suara Rakyat Bersuara:

Warganet dan masyarakat mulai gerah dengan kisruh PSU yang makin ruwet. Beberapa netizen di medsos udah nyuarain keprihatinannya soal dugaan pelanggaran pemilu ini.

“Kalau bener ada cawe-cawe aparat, gimana nasib demokrasi lokal?”
“Bawaslu jangan cuma jadi penonton, dong!”
“Pilkada itu bukan ajang baku tipu, tapi ajang pilih pemimpin bersih!”

Catatan Suara Rakyat Ompitv:

Pilkada harusnya jadi ajang pesta rakyat, bukan panggung dagelan kecurangan. Kalau benar ada permainan TSM, aparat harus turun tangan tegas dan transparan.

Yuk, terus pantau perkembangan kisah drama politik Pilkada Pesawaran hanya di www.suararakyat.ompitv.com — karena suara rakyat itu bukan cuma slogan, tapi kekuatan!

Komentar0

#

Type above and press Enter to search.